ANGGOTA BPKN (Jailani, ST)

Jailani, ST - Anggota Komisi Advokasi

Beliau lahir di Ambon, Maluku tanggal 18 Desember 1977. Sebelum dilantik menjadi Anggota Komisioner BPKN periode 2024-2027, Jailani pernah menjabat sebagai Tenaga Ahli Anggota DPR RI tahun 2013, menjabat sebagai Tenaga Ahli Anggota DPR RI tahun 2014, menjabat sebagai Komisaris Utama PT. Cipantara Karya Mandiri tahun 2015, dan menjabat sebagai Direktur Pemasaran PT. Papua Putera Mandiri tahun 2017. Beliau memporeh gelar akademis dengan menyelesaikan program studinya yaitu Program Sarjana dengan jurusan Teknik Perkapalan, Universitas Muhammadiyah Surabaya.

Kemudian Beliau juga pernah melakukan penugasan lain mulai dari menjadi Ketua Bidang Media, Informasi dan Komunikasi pada Lembaga Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PBHMI) tahun 2006 – 2008, Komisi Organisasi Pengurus DPP KNPI tahun 2008 – 2011, Ketua Bidang Penanggulangan Narkoba tahun 2011 – 2014, Departemen Kebijakan dan Deregulasi Ekonomi Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP HIPMI) tahun 2015 – 2018, Koordinator Majelis Pengawas dan Konsultasi PBHMI (MPK BPHMI) tahun 2018 – 2020, dan Kompartemen Engineering dan Arsitektur Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha KAHMI (BPP HIPKA) tahun 2022- Sekarang.

Ditengah kesibukannya beliau juga menyempatkan untuk mengikuti kegiatan ilmiah / Seminar, Pendidikan dan Pelatihan (Dalam dan Luar Negeri), pada tahun 2009 beliau mengikuti Pendidikan Lemhanas Pemuda (Ketahanan Nasional Pemuda Bagi Unsur Pimpinan Organisasi Kepemudaan Tingkat Nasional dan Ketua KNPI Provinsi Se-Indonesia).